Halo Tokonauts!
Ingin melakukan penarikan (withdraw) di Tokocrypto melalui handphone? Anda bisa melakukannya dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini. Tapi sebelumnya Anda perlu tahu bahwa untuk menukarkan Bitcoin atau aset kripto Anda ke rekening bank menjadi Rupiah, Anda harus memiliki IDR.
Jadi sebelumnya Anda perlu menukarkan dulu aset kripto ke pasangan perdagangan IDR yang ada saat ini: USDT/IDR dan BIDR/IDR.
Sebagai contoh jika Anda melakukan perdagangan BTC/USDT. Setelah menukarkan BTC Anda ke USDT, Anda perlu menukarkannya lagi ke IDR. Silahkan klik panduan yang dibutuhkan di bawah ini:
1. Cara Menukarkan BIDR ke IDR dari Handphone
2. Cara Menukarkan USDT ke IDR dari Handphone
3. Langkah Withdrawal Tokocrypto dari Handphone
4. Panduan Withdrawal Tokocrypto Versi Video
Cara Menukarkan BIDR ke IDR
1. Masuk ke Akun Tokocrypto Anda, kemudian pilih menu Pasar atau tap gambar kaca pembesar.
2. Cari pasangan perdagangan yang bisa ditukarkan ke IDR, dalam contoh ini adalah BIDR/IDR. Ketik "BIDRIDR."
3. Pada halaman BIDR/IDR, pilih "Jual."
4. Kemudian pilih "Batasan Order (limit order)."
5. Pastikan harga IDR 1.
6. Ketik jumlah BIDR yang ingin ditukarkan ke Rupiah
7. Kemudian klik tombol "Jual BIDR"
8. Aplikasi akan menampilkan pop up "Sukses" jika pembelian berhasil. Anda juga bisa melihat transaksi anda di menu "Pesanan" - "Riwayat Pemesanan." Dan Rupiah Anda di saldo IDR.
Cara Menukarkan USDT ke IDR
1. Masuk ke Akun Tokocrypto Anda, kemudian pilih menu Pasar atau tap gambar kaca pembesar.
2. Cari pasangan perdagangan yang bisa ditukarkan ke IDR, dalam contoh ini adalah USDT/IDR. Jadi ketik "USDT IDR" dan pilih "USDT/IDR."
3. Pada halaman USDT/IDR, pilih "Jual."
4. Kemudian pilih "Batasan Order (limit order)."
5. Ketik jumlah USDT yang ingin ditukarkan ke Rupiah.
6. Tap "Jual (USDT)."
7. Aplikasi akan menampilkan pop up "Sukses" jika pembelian berhasil. Anda juga bisa melihat transaksi anda di menu "Pesanan" - "Riwayat Pemesanan." Dan Rupiah Anda di saldo IDR.
Cara Penarikan/Withdraw ke Rekening melalui Aplikasi Mobile Tokocrypto
1. Pilih "Dompet" untuk melihat saldo.
2. Pilih "Penarikan" untuk melakukan withdraw atau penarikan ke rekening pribadi Anda.
3. Pilih "IDR."
4. Pilih rekening tujuan yang sudah Anda daftarkan. Jika belum tap "Tambah Akun" dan pilih bank lalu isi nomor rekening Anda.
5. Pada halaman berikutnya isi nominal Rupiah yang ingin Anda transfer dari Tokocrypto ke rekening bank Anda. Pastikan data bank, rekening tujuan beserta nominalnya telah sesuai.
6. Tap lanjut dan ikuti petunjuk berikutnya hingga selesai. Penarikan aset kripto sendiri, membutuhkan waktu 10 - 15 Menit saja namun semua itu tergantung, dengan jaringan yang digunakan dan nominal Rupiahnya ya.
Panduan Withdrawal Versi Video
Tutorial Penarikan IDR di Tokocrypto dapat dilihat juga di sini atau di Youtube Channel Tokocrypto
Apabila kalian ada kendala atau pertanyaan bisa hubungi kami melalui Live Chat di www.tokocrypto.com.