Halo Tokonauts!
Untuk kamu yang baru mau daftar Tokocrypto mungkin bingung apa sih itu Kode Referral/ID Referensi di kolom pendaftaran? Dimana dapatnya?
Pengertian Kode Referral/ID Referensi/ID Rujukan Tokocrypto
Kode Referral/ID Referensi/ID Rujukan adalah kode yang kamu dapatkan dari temanmu yang menjadi referral Tokocrypto atau dari event campaign Tokocrypto. Dengan kode ini temanmu akan mendapatkan komisi dari transaksi perdaganganmu, dan kamu sendiri mungkin akan mendapatkan cashback trading fee.
Tokonauts juga bisa mendapatkan komisi dan memiliki kode referral sendiri dengan menjadi Referral Tokocrypto.
Cara Mendapatkan Kode Referral/ID Referensi/ ID Rujukan Tokocrypto
Tokonauts bisa minta dari temanmu yang mengajak daftar Tokocrypto. Atau lihat campaign Tokocrypto yang sedang aktif saat ini.
Kode referral dari event campaign Tokocrypto yang sedang berlangsung sekarang adalah DISKON2O.
Cara Menggunakan Kode Referral/ID Referensi/ID Rujukan Tokocrypto
Kode yang diberikan bersifat case sensitive, jadi perhatikan huruf besar dan huruf kecil kode tersebut. Untuk kode DISKON20, gunakan huruf kapital semua saat memasukan kode seperti contoh di bawah ini. Tokonauts pendaftar baru akan dapat diskon trading fee sebesar 20% selamanya.
Jika Tokonauts mendaftar melalui website, saat registrasi ketik kode promo ini DISKON20 di kolom ID Referensi seperti contoh di bawah ini.
Kolom kode referral bersifat opsional artinya kolom tersebut tidak wajib diisi. Namun jika tidak diisi Tokonauts bisa kehilangan manfaat diskon yang diberikan.
Demikian penjelasan tentang kode referral/ID Referensi/ID Rujukan Tokocrypto. Semoga membantu.
Jika ada pertanyaan, silahkan menghubungi customer support kami. Terima kasih